Selasa, September 1

Kabinet Profesional Indonesia

Memasuki Abad ke 21 dicirikan dengan Era Globalisasi Yang Serba Kompetitif dengan perubahan yang terus tanpa henti oleh karena itu profesional adalah sebuah keniscayaan. Disini arti profesional bukan sekedar profesional biasa tetapi profesional kelas tinggi. Maka dari itu muncul istilah Kabinet Profesional,...
Sebentar lagi Presiden terpilih kita akan menyusun kabinet untuk Lima Tahun ke Depan dan berharap kabinetnya menajdi kabinet yang profesional,... tapi Bagaimanakah kabinet Profesional itu sebenarnya,...???


Kabinet Profesional adalah kabinet yang selalu menampilkan kinerja terbaiknya tidak akan pernah menampilkan posisi kedua selalu ingin menjadi yang pertama. Kabinet Profesional selalu termotivasi untuk berbuat baik bagi kemaslatan masyarakat, mementingkan mutu kerja,dan kabinet profesional tidak bekerja untuk kepuasan sendiri tapi lebih untuk kepuasan masyarakat lewat interaksi kerja.
Kabinet profesional adalah kabinet yang senantiasa dinamis dan selalu berani melakukan terobosan baru bagi kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat.
Kabinet Profesional terdiri atas orang yang tekun, sabar, dan tahan godaan. sebab menjadi profesional memerlukan perjalanan yang panjang.

Mungkinkah Negara kita bisa memiliki Kabinet Profesional seperti yang kita idam-idamkan selama ini yang selalu pro terhadap rakyat,...???